-->

Selasa, 10 Januari 2012

5 Bukit Pasir Tertinggi di Dunia (Bagian I)

author photo

Kali ini uniknya.com mengajak Anda untuk berkelana di tengah-tengah panasnya bukit pasir menakjubkan dan tertinggi di dunia. Kami akan menunjukkan beberapa bukit pasir terindah yang dapat mengilhami rasa kagum Anda terhadap keajaiban alam yang paling menakjubkan ini. Beberapa di antaranya ada yang setinggi gunung dan seluas desa-desa kecil, yang dapat Anda temukan di padang-padang pasir yang lebih luas dibanding beberapa negara tertentu.

1. The Great Dune of Pyla

The Great Dune of Pyla (atau Pilat) (bahasa Perancis: la Dune du Pyla, atau Pilat) adalah bukit pasir tertinggi di Eropa. Bukit ini berlokasi di La Teste-de-Buch di area Teluk Arcachon Bay, Perancis, 60 km dari Bordeaux. Pyla adalah nama dari kota terdekat, Pyla-sur-Mer, yang merupakan bagian kotamadya La Teste-de-Buch di bagian Gironde.
2. Mingsha Shan

Mingsha Shan, yang berlokasi di Gurun Pasir Taklamakan Cina, adalah padang pasir yang dikenal atas fenomena pasir bernyanyi-nya, yang merupakan suara yang diketahui berasal dari pasir-pasir tersebut – khususnya apabila satu bagian pasir melongsor di landaian bukit pasir tersebut. Lebih tepatnya, Mingsha Shan berarti “gunung pasir yang bergema”. Bukit-bukit pasir tertinggi di sini berketinggian 5,660 kaki (1.725 meter) di atas permukaan laut. Perjalanan anda di sini akan menjadi pengalaman yang spektakuler!  Luas Gurun Pasir Taklamakan adalah sekitar 130.116 mil kuadrat (337.000 kilometer persegi) dan merupakan salah satu gurun pasir bergerak terbesar di Muka Bumi.

3. Star Dune

Suaka Alam dan Taman Nasional Great Sand Dunes di Colorado adalah bukit pasir tertinggi di Amerika Utara, Star Dune, yang memiliki ketinggian 750 kaki (230 meter). Taman tersebut mengandung bukit-bukit pasir lainnya yang sama besar – yang berumur kira-kira 12.000 tahun.
Terbentuk oleh endapan-endapan tanah dan pasir dari Sungai Rio Grande, bukit pasir di Taman Nasional Great Sand Dunes berubah bentuk tiap harinya dan masih tetap berkembang disebabkan oleh efek angin barat.

4. Mount Tempest

Pada ketinggian sekitar 920 kaki (280 meter), Mount Tempest, di Pulau Moreton Australia, merupakan bukit pasir pesisir tertinggi di Dunia. Di atas bukit ini, anda dapat menikmati pemandangan-pemandangan panorama yang menakjubkan di sekitar pesisir pantai. Perjalanan menuju puncak Mount Tempest dapat menjadi pendakian yang menantang. Dari bukit ini anda dapat melihat Sunshine Coast sampai ke Brisbane dan menuju Gold Coast. Jangan lupa untuk membawa kamera untuk mengambil gambar-gambar kenangan terindah sepanjang hidup anda.

5.Big Daddy dan Dune 7

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post