Film-film Batman selalu menarik perhatian. Apalagi mobilnya, selalu menjadi incaran penggemar untuk ditiru atau membuat versi lain dari mobil Batman. Ada yang berhasil ada yang tidak. Berikut 5 mobil replika mobil Batman yang dinilai terjelek menurut situs Topspeed, Kamis (26/7/2012).
1. Toyota Yaris-Mobile
Sayap di bagian belakang mobil terlalu tips. Meski logo Batman cukup menarik tapi sayang terlalu kekecilan jadi nyaris tidak terlihat. Terakhir, mobil ini pun tidak memancarkan aura 'bad boy' yang biasa muncul di Batmobile. Namun sentuhan emas di pelek mobil cukup bagus.
2. Pontiac Grand-Am Batmobile
Apa lagi yang bisa dikatakan tentang mobil ini. Pria yang membangun mobil ini hanya menghabiskan uang sebesar Rp 1 juta saja untuk memodifikasi Pontiac menjadi 'Batmobile'. Dengan uang itu ia memutuskan untuk melakukan sedikit makeover pada mobil. Namun meski dinilai agak jelek, tetap saja ada yang berani menawarnya. Di situs Craiglist, mobil ini terjual Rp 5,6 juta. Lumayan balik modal.
3. VW Beetle Batmobile
Mobil ini memiliki garis-garis desain senada dengan Yaris mobile di urutan pertama tadi.
Namun masalah utama terdapat pada sayap yang disimpan tepat di bagian tengah. Jumlahnya hanya satu. Padahal kelelawar memiliki dua sayap kan?
Ini Batmobile atau Whalemobile? Sindir Topspeed.
4. Ford Escort GT Batmobile
Mobil ini terinspirasi dari Batmobile yang dipakai pada zaman Adam West dulu. Hampir terlihat cukup bagus, tetapi tidak memberikan imajinasi yang cukup seperti halnya Batmobile. Bahkan roda, dengan penutup roda Batman, tidak begitu menarik. Akhirnya, 3 knalpot yang menonjol di belakang dan menunjuk ke langit juga terlihat aneh.
5. smart fortwo Batmobile
Mobil ini cukup keren memang. Apalagi dengan bentuknya yang kecil. Tetapi masalahnya, apakah semua peralatan dan gadget yang dibutuhkan Batman untuk memberantas kejahatan bakal muat di interior smart fortwo yang kecil?
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon