-->

Sabtu, 10 November 2012

6 Produk Perawatan untuk Atasi Rambut Rontok

author photo
Salah satu masalah rambut yang mengkhawatirkan adalah kerontokan. Berdasarkan survei dari Wolipop baru-baru ini, dari 140 responden, sebanyak 50% partisipan menjawab bahwa mereka memiliki masalah rambut rontok. Namun kerontokan rambut sebetulnya bisa diatasi jika rajin merawat rambut. Berikut ini rekomendasi enam produk perawatan untuk atasi rambut yang rapuh karena rontok.

1. Rudy Hadisuwarno Hair Growth Serum


Serum dari Rudy Hadisuwarno merupakan serum perawatan rambut untuk mengatasi masalah kerontokan rambut dan bekerja untuk menumbuhkan kembali pasca kerontokan. Serum tersebut juga dapat menghentikan pembentukan DHT (Dihydrotestosteron) yang memicu gen kebotakan dan bekerja secara optimal 160 % lebih cepat merangsang pertumbuhan rambut hanya dalam waktu 2 minggu. Rudy Hadisuwarno Hair Growth Serum bisa didapatkan di toko-toko kosmetik dan supermarket terkemuka di seluruh Indonesia.

2. Svenson


Salah satu alasan yang paling umum untuk kerontokan dan penipisan rambut dini adalah kulit kepala berminyak yang mengakibatkan DHT (Di-Hydrotestosterone) menjadi aktif mempengaruhi folikel rambut dan menyebabkan kerontokan.  Menjaga kulit kepala sehat dan mengendalikan sekresi sebum dari kelenjar Sebaceous adalah langkah awal untuk mencegah kerontokan dini. Produk-produk perawatan dari Svenson dapat mengatasi kerontokan dengan mengatasi terlebih dahulu masalah awal pada kulit kepala. Shampo dan produk perawatan lainnya bisa didapatkan di website belanja Svenson.

3. Kerastase Resistance Bain Age Recharge


'Resistance Bain Age Recharge' merupakan shampo dari Kerastase yang dapat merawat dan menjaga kulit kepala dan kekuatan rambut. Shampo ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki kulit kepala kering. Formula benificial indgredients mampu bekerja untuk segala permasalahan rambut. Terutama bekerja untuk rambut kering dan rapuh. Sehingga menjadikan rambut menjadi lebih kuat, lembab, halus dan lembut. Shampo ini juga dapat membuat rambut lebih bersinar. Dapatkan produk ini di gerai Kerastase dan pengecer resmi Kerastase, seharga Rp 230 ribu.

4. Pantene Hair Fall Control Shampoo


Pantene Hair Fall Control Shampoo merupakan langkah awal menuju rambut yang kuat dari pangkal hingga ke ujung. Shampo seharga Rp 17 ribuan ini dirancang untuk menghilangkan kotoran yang menghalangi penyerapan nutrisi penting pelindung rambut dari kulit kepala secara lembut. Selain itu juga dapat membantu mengurangi rambut rontok karena patah. Rambut pun menjadi lebih kuat.

5. Sunsilk Hair Fall Solution Shampoo


Shampoo yang diperkaya Soya Vitamin Complex ini dapat membersihkan rambut rapuh dan mudah patah dengan lembut. Sunsilk Hair Fall Solution Shampoo juga mampu merawat kekuatan rambut dari akar hingga ujungnya. Anda bisa membelinya dengan harga Rp 15 ribuan.

6. Dove Hair Fall Therapy Serum


'Hair Fall Therapy Serum'  dari Dove merupakan serum rambut yang melembabkan sekaligus menguatkan rambut. Gunakan serum ini sebelum menyisir rambut. Manfaatnya untuk melindungi dan mengurangi rambut patah saat menyisir rambut. Harga serum ini adalah Rp 35 ribu.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post