Tidak sedikit orang di dunia ini yang memiliki hobi tidur. Tidur memang sebuah aktivitas yang mengasyikan, apalagi jika sudah ditunjang dengan aktivitas fisik. Namun, tahukah anda terlalu banyak tidur bisa mengakibatkan beberapa penyakit. Berikut serupedia merangkumnya dalam 6 penyakit yang timbul akibat terlalu banyak tidur.
1. Penyakit jantung
Penelitian yang dilakukan oleh The Nurses Health Study pada 72.000 wanita menemukan bahwa wanita yang tidur sembilan sampai 11 jam dalam sehari memiliki risiko 38 persen lebih tinggi untuk terkena penyakit jantung. Meski begitu, peneliti belum menemukan alasan pasti mengenai keterkaitan penyakit jantung dengan terlalu lama tidur.
2. Depresi
Depresi seringkali dikaitkan pada orang yang terkena insomnia. Namun sekitar 15 persen orang yang mengalami depresi dilaporkan terlalu banyak tidur. Hal ini kemungkinan besar bisa membuat depresi mereka semakin parah. Tidur teratur dan pada jam yang sama sangat dibutuhkan oleh pasien depresi.
3. Sakit punggung
Konon, ketika seseorang sakit punggung dokter akan menyuruh mereka tidur. Namun kini hal tersebut sudah tak berlaku. Saat ini dokter malah menyuruh pasien untuk melakukan beberapa kegiatan ringan untuk melawan rasa sakit pada punggung, serta menyuruh pasien mengurangi tidur.
4. Sakit kepala
Bagi beberapa orang yang muda terkena sakit kepala, tidur lebih lama dari biasanya, misalkan ketika liburan atau dalam perjalanan bisa menyebabkan sakit kepala. Peneliti percaya bahwa terlalu banyak tidur berimbas pada neurotransmitter pada otak, termasuk serotonin. Orang yang terlalu banyak tidur di siang hari dan menyebabkan mereka susah tidur di malam hari juga seringkali mengalami sakit kepala di pagi hari.
5. Obesitas
Tidur terlalu banyak atau terlalu sedikit bisa menyebabkan seseorang menambah berat badan. Sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa orang yang tidur sembilan hingga 10 jam setiap malam memiliki risiko obesitas 21 persen lebih tinggi dibandingkan orang yang tidur antara tujuh sampai delapan jam setiap malam. Jumlah olahraga dan jenis makanan yang dikonsumsi bahkan tak mempengaruhi risiko tersebut.
6. Diabetes
Diabetes yang berkaitan dengan tingkat gula darah ternyata tak hanya dipengaruhi oleh makanan. Kebiasaan seperti terlalu banyak tidur atau kurang tidur di malam hari juga berkaitan dengan penyakit ini. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa terlalu banyak tidur di malam hari atau kurang tidur mampu meningkatkan risiko diabetes.
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon