Wanita konon harus menunggu lama untuk mendengar 3 kata sakti yang mengubah teman jadi kekasih. Lamanya masa penantian bisa bervariasi, begitu juga variasi keberanian pria untuk mengucapkannya. Namun berapa lamakah waktu yang ideal untuk mengucapkan kata-kata itu?
Menurut survei, rata-rata pria membutuhkan waktu 88 hari atau sekitar 3 bulan untuk pertama kalinya mengucapkan kalimat 'aku cinta kamu'. Pada wanita, waktu yang dibutuhkan untuk mengatakan cinta bisa lebih lama lagi. Survei menemukan rata-rata wanita menunggu hingga 134 hari sebelum 'nembak'.
Temuan ini sekaligus menegaskan keyakinan umum bahwa pria lebih cepat jatuh cinta ketimbang wanita. Sebanyak 39 persen pria dalam survei mengatakan 'aku cinta kamu' dalam waktu sebulan setelah menyukai seseorang, sedangkan pada wanita hanya 23 persen.
Survei yang dilakukan situs kencan eHarmoney.com ini menemukan bahwa 33 persen pria sudah bertemu keluarga pasangannya dalam waktu sebulan pacaran, sedangkan pada wanita hanya 25 persen. Survei juga menemukan bahwa 37 persen responden menikah setelah setahun pacaran.
Berlawanan dengan anggapan umum yang menyatakan bahwa pria lebih susah mengingat hari jadian, sebanyak 77 persen pria mengaku ingat kapan pertama kali mengucapkan cinta kepada kekasihnya. Bahkan 95 persen pria ingat kapan pertama kali memegang tangan pacarnya.
"Setelah berabad-abad lamanya wanita mempertanyakan keengganan pria untuk bersikap romantis, tampaknya kita keliru selama ini. Pria lebih lembut dan bisa jadi lebih cengeng daripada gadis," kata pakar hubungan, Jenni Trent Hughes dari eHarmoney seperti dilansir Counsel and Heal, Sabtu (9/3/2013).
Hughes juga menjelaskan bahwa persepsi yang menganggap pria takut berkomitmen kini sudah ketinggalan zaman. Rata-rata pria cenderung lebih fokus dan berorientasi pada tindakan daripada wanita. Pria menentukan tujuan dan berupaya mencapainya walau harus mengeluarkan biaya, serta rela mengejar-ngejar gadis impiannya.
Untuk masalah umur, orang berusia 18 - 24 tahun adalah yang paling lama prosesnya untuk berani berpegangan tangan dan berciuman. Namun anak muda ini paling cepat menganggap dirinya sendiri menjalin hubungan spesial, yaitu sebanyak 39 persen di antaranya sudah merasa spesial hanya dalam waktu seminggu pacaran.
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon