TAMORANews - Pemerintah Kota Stoke-on-Trent di Inggris saat ini tengah menawarkan 35 unit rumah seharga satu poundsterling atau sekitar Rp 14.000 per unit. Padahal, lokasi rumah-rumah itu hanya 1,5 km dari pusat kota. Sebagian besar rumah yang dijual adalah rumah dua kamar, selain flat, dan rumah tiga kamar.
Tentu saja animo masyarakat terhadap penawaran ini lumayan besar. Sejak ditawarkan Senin lalu, saat ini sudah lebih 600 orang berminat, sementara pendaftaran dibuka sampai 12 Mei mendatang.
Anggota DPRD setempat, Janine Bridges, mengatakan kepada BBC bahwa kawasan kota yang telantar akan mengalami transformasi dengan adanya skema ini. Bila penjualan awal ini berhasil, pemerintah setempat akan menjual 89 rumah lagi dengan harga yang sama.
Lebih hebatnya lagi, pemerintah kota akan memberikan pinjaman sampai 30.000 euro dengan bunga rendah kepada pelamar yang diterima untuk perbaikan rumah. Memang, rumah-rumah pemerintah yang dijual ini harus direnovasi total sebelum layak dihuni, antara lain dengan memasang jendela, kamar mandi, dan dapur baru.
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon