-->

Senin, 29 April 2013

Mr P Lebih Maksimal, Lakukan Kegel

author photo
Latihan kegel dikembangkan oleh Dr Arnold Kegel pada tahun 1948. Latihan yang biasa dilakukan wanita ini dapat memperkuat otot-otot panggul. Namun bukan hanya wanita yang bisa melakukan latihan ini, beberapa pria dapat mencapai orgasme tanpa ejakulasi dengan berlatih senam kegel.


Melatih otot-otot dasar panggul dapat bermanfaat untuk mengobati masalah tertentu. Latihan kegel juga bisa dilakukan untuk mencegah masalah kontrol usus dan kandung kemih yang terjadi akibat penuaan, demikian yang dilansir Livestrong.

Latihan kegel memperkuat otot pria yang disebut PC (pubococcygeus). Otot ini terhubung dari tulang kemaluan ke tulang selangkangan. Berkontraksi kemudian melakukan relaksasi pada otot PC dapat memperkuat otot cremaster, otot yang membuat testikel anda berkerut ketika Anda berada dalam air dingin. Remas otot PC selama beberapa detik pada suatu waktu, kemudian rileks.

Latihan ini cukup aman, dan dapat dipraktekkan sampai otot-otot Anda menjadi lelah. Anda benar-benar dapat memberikan latihan pada penis dan mencegah masalah kesehatan seksual yang mungkin menggangu di masa depan, selain itu, latihan kegel dapat melatih kemampuan seksual Anda menjadi lebih baik.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post