-->

Selasa, 21 Januari 2014

5 Cara Ampuh Buat Umur Laptop Lebih Tahan Lama

author photo

Walaupun sekarang ini sudah banyak orang yang memakai smartphone, phablet atau tablet dalam aktivitas sehari-hari, bukan berarti laptop menjadi ditinggalkan.

Memang dari penjualannya, perangkat elektronik seperti laptop sedikit melaju perlahan karena kedigdayaan perangkat mobile di pasaran. Namun, masih banyak yang menggunakan laptop untuk keperluan seperti di kantor atau di cafe.

Untuk itu, bagi pengguna laptop, pastinya tidak ingin mengalami hal yang tidak mengenakkan, contohnya laptop tiba-tiba hang atau mati secara mendadak ketika sedang digunakan. Oleh karenanya diperlukan cara khusus untuk penanganannya.

Berikut 5 cara mudah yang dapat dilakukan untuk membuat umur laptop lebih tahan lama.

1. Jauhkan dari sinar matahari langsung

Seperti halnya perangkat elektronik lainnya, ada baiknya Anda untuk menghindarkan laptop khususnya layar monitornya terhadap sinar matahari langsung. Sinar matahari dikhawatirkan dapat memanaskan suhu di dalam perangkat dan membuatnya rusak.

2. Jangan langsung digunakan ketika pindah tempat

Disarankan untuk tidak langsung menggunakan atau mengaktifkan apalagi langsung mengoperasikan laptop yang awalnya digunakan di suatu ruangan atau tempat dengan suhu tinggi dan harus pindah ke tempat dengan suhu lebih rendah atau lebih tinggi.

Pengguna dari laptop juga disarankan untuk menunggu beberapa saat agar suhu di dalam laptop sedikit turun dan mendingin. Hal ini berfungsi untuk melepaskan hawa panas yang terperangkap di dalam box perangkat.

3. Matikan aplikasi yang rakus baterai

Ada kalanya dari semua aplikasi yang digunakan, satu atau beberapa di antaranya sangat rakus terhadap baterai atau dapat menguras tenaga baterai dengan cepat.

Oleh karenanya, disarankan untuk mematikan aplikasi-aplikasi rakus tersebut ketika perangkat sudah mulai menunjukkan gelagat panas.

4. Gunakan pendingin eksternal

Memang secara maksimal penggunaan pendingin eksternal atau luar tidak begitu banyak membantu, namun setidaknya, dengan menggunakan pendingin eksternal contohnya saja kipas angin atau fan dapat sedikit memberikan kesejukan ketika laptop menjadi panas.

5. Matikan laptop ketika tidak digunakan

Mematikan laptop ketika tidak sedang digunakan dalam jangka waktu lama juga dapat menghemat usia perangkat. Secara umum, semua perangkat elektronik memiliki batas umur dan hal tersebut tergantung dari pemakaiannya.

Oleh karenanya apabila tidak digunakan, janganlah melakukan locking atau hibernate atau sejenisnya dan lebih disarankan untuk mematikan perangkat.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post