-->

Minggu, 16 Februari 2014

5 Pemecahan Rekor Otomotif Paling Unik di Dunia

author photo
Dunia otomotif punya banyak sekali cerita menarik. Mulai dari yang hot, unik atau pun lucu, tersedia semua dan membuat berita otomotif kian variatif. Salah satu yang cukup menarik adalah dengan pemecahan rekor-rekor dunia yang juga melibatkan otomotif.

Salah satu yang cukup membuat menggelikan adalah adanya pemecahan rekor Guinness World Record yang melibatkan 28 wanita gym yang masuk ke Mini Cooper secara bersamaan. Size Mini yang hanya sebagai city car 4 orang, ternyata muat untuk sekian banyak orang. Tak urung, kreasi lucu ini pun menorehkan sejarah unik di dalam dunia otomotif.

Masih banyak pemecahan rekor dunia yang menarik untuk disimak selain Mini Cooper dengan muatan 28 wanita tersebut. Apa saja cerita dibalik keunikan serunya dunia otomotif? Berikut ulasan lengkapnya.

1. 28 Wanita di dalam Mini Cooper


Tahun 2012 lalu beberapa wanita yang tergabung dalam anggota gym di London memecahkan Guinness World Record dengan menaiki sebuah Mini Cooper sebanyak 28 orang. Mustahil? Faktanya mereka berhasil membuktikannya kepada dunia. Aksi ini merupakan pemecahan rekor untuk mengalahkan rekor mereka sebelumnya.

Melihat dimensi kabin Mini Cooper yang hanya memiliki panjang 146 inci , lebar 66 inci dan tinggi 55 inci, ternyata muat untuk 28 orang Inggris. Bagaimana jika dilakukan oleh orang- orang Indonesia, mengingat proporsi tubuh normal warga Inggris jauh lebih besar dibanding orang Indonesia, ?


2. Parkir Dengan Jarak Antar Mobil Paling Pendek


Aksi unik selanjutnya masih berkutat dengan Mini Cooper. Pemecahan rekor dunia kali ini yakni memarkir mobil paralel dengan jarak antar mobil paling pendek. Ronny Wechselberger menjadi pemecah rekor pertama, selanjutnya rekor tersebut ditumbangkan oleh Patrick Folco yang sanggup membuat jarak dengan mobil lain hingga 22 cm.

Beberapa waktu lalu, rekor tersebut kembali dipatahkan oleh Han Yue asal Cina. Ia berhasil memarkir sebuah Mini Cooper jauh lebih dekat lagi dari mobil di depannya, yakni 15 cm saja.


3. Aksi Drifting Terpanjang


Lintasan licin dan performa mengagumkan BMW M5 ternyata sanggup membuat mobil tersebut melakukan drifting hingga 51.278 miles atau sama dengan 82,5 km.

Prestasi tersebut tentu saja karena pemasangan dapur pacu V8 twin-turbocharged yang sanggup menggelontorkan tenaga hingga 560 hp dan torsi 680 Nm. Terutama yang tak kalah penting adalah drifter tangguh yang menunggangi mobil tersebut.


4. Wheelbase terendah


Mobil ini adalah buah tangan para pelajar di Okayama Sanyo High School yang diberi nama dengan GTO40. Dikatakan memiliki wheelbase paling rendah, karena hanya memiliki jarak antara sasis ke tanah sepanjang 43 cm saja.

Komposisi utama dari mobil garapan pelajar SMA tersebut terbuat dari Q-car dan beberapa komponen sepeda motor. Meski demikian mobil ini ternyata masih layak jalan.


5. Tagihan Parkir Mobil Termahal


Berapa lamakah Anda pernah memarkir mobil di tempat parkir berdurasi satu jam-an? Atau mungkin sampai berapa mahalkah Anda pernah membayar hanya untuk sekedar parkir?

Seorang wanita bernama Jennifer Fitzgerald, sudah memarkir mobilnya hingga puluhan hari di Chicago. Karena lamanya parkir, tagihan parkir mobil Jennifer pun menjadi berlipat-lipat. Hingga jalopnik mendapatkan berita tersebut beberapa waktu lalu, mobil ini sudah mengantongi tagihan hingga US$ 100.000 atau sama dengan Rp 1,2 miliar.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post