-->

Sabtu, 24 Desember 2016

Dua "Smartwatch" Baru Google Meluncur Awal 2017

author photo

Google beberapa kali sesumbar bahwa Android Wear 2.0 bakal meluncur pada 2017 mendatang. Namun, pabrikan asal Mountain View, AS itu belum memberi informasi waktu yang lebih spesifik.

Selain itu, Google juga belum menjelaskan apakah Android Wear 2.0 bakal di bawah brand Pixel atau tetap dalam naungan vendor yang membuatnya.

Product Manager Android Wear di Google, Jeff Chang, memperjelas beberapa informasi yang masih kabur. Ia mengatakan dua jenis Android Wear 2.0 akan hadir pada kuartal pertama 2017.

Selain itu, nama produknya tak berada di bawah bendera Pixel, melainkan tetap pada masing-masing manufaktur seperti yang sudah-sudah.

Chang enggan menyebut vendor mana saja yang akan merilis Android Wear 2.0 tahun depan. Yang jelas, vendor itu sudah pernah membuat Android Wear generasi pertama.

Ia juga masih irit bicara soal spesifikasi lengkap dan wujud dua Android Wear keluaran 2017, sebagaimana dilaporkan DigitalTrends.

Pembocor ulung Evan Blass sebelumnya sudah berkoar-koar soal kehadiran Android Wear untuk 2017. Ia bahkan telah menyebut dua nama model, yakni Angelfish dan Swordfish.

Bocoran foto yang menunjukkan bentuk Android Wear 2.0 pun sudah terkuak di internet. Namun Chang tak mau memberi komentar soal foto itu.

Menurut isu yang beredar, Angelfish akan menjadi varian yang berukuran lebih besar. Beberapa fiturnya meliputi GPS, monitor detak jantung, dan koneksi LTE.

Angelfish lebih kurang mengingatkan pada Moto 360 dan LG Urbane 2nd Edition LTE. Varian Angelfish digadang-gadang menjadi smartwatch di segmen premium.

Selanjutnya, Swordfish punya fitur serupa Angelfish, kecuali GPS dan LTE. Ukurannya lebih kecil dan desainnya mirip dengan Pebble Time Round.

Tentu saja rumor yang berseliweran belum bisa dipercaya 100 persen. Kita tunggu saja kepastiannya dalam beberapa bulan ke depan.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post