-->

Rabu, 15 Maret 2017

5 Nama Aneh yang Digunakan untuk Sistem Peretasan CIA

author photo

Tamoranews.com - Pada Selasa lalu, Wikileaks menerbitkan ribuan dokumen yang disebut-sebut memperinci peralatan-peralatan peretasan atau hacking CIA. Jika benar, dokumen-dokumen tersebut menguak nama-nama aneh yang diberikan CIA pada sistem dan alat peretasan mereka. Nama-nama itu ada yang berasal dari tokoh fiktif dalam film hingga nama pembalap.

Seperti apa nama-nama itu? Dikutip dari BBC, berikut ini adalah 5 nama teraneh alat-alat bantu peretasan tersebut:

1. Weeping Angel


Salah satu alat peretasan yang menjadi pemberitaan adalah Weeping Angel. Alat itu diduga menyebabkan televisi pintar Samsung Smart TV dapat merekam pembicaraan. Nama yang artinya "Malaikat Menangis" itu berasal dari suatu tokoh serial fiksi ilmiah di televisi, Doctor Who, yang dikisahkan menyamar sebagai patung. Nama itu mungkin dipilih "karena orang mengira ia tidak hidup, tapi ternyata hidup," kata Alan Woodward, peneliti keamanan yang memberi masukan kepada Europol dan, sebelumnya, agen mata-mata Inggris, GCHQ.

Menurut bocoran laporan itu, televisi yang dipasangi peretas bisa mati sendiri dan, seperti tokoh malaikat menangis dalam film tadi, televisinya seperti diam saja tapi kemudian menyala lagi ketika tidak diawasi. Badan MI5 Inggris mengaku membantu perangkat tersebut, tapi ada kemungkinan bahwa peretas dari CIA pembuatnya adalah seorang penggemar Doctor Who. Selain itu, Sontaran adalah alat peretasan lainnya mencoba menguping pembicaraan pada sistem-sistem komunikasi semisal Skype. Karakter-karakter Sontaran berbentuk seperti kentang dan mencoba menguasai Bumi dengan cara menebarkan gas beracun.

2. Ricky Bobby


Alat peretasan bernama Ricky Bobby dapat mengendalikan komputer dari jarak jauh tanpa terdeteksi dengan menggunakan perintah-perintah dalam Microsoft Windows, demikian menurut bocoran laporan. Tapi namanya berasal dari karakter yang lebih terkenal. Seorang pembalap bernama Ricky Bobby diperankan oleh Will Ferrell dalam film "Talladega Nights: The Ballad of Ricky Bobby" (2016). Setelah mengalami tabrakan dalam suatu lomba, ia berlari keliling lintasan, hanya mengenakan helm dan pakaian dalam, sambil bersikeras bahwa ia sedang terbakar.

Ia juga berhasil mengajak sahabat baiknya, Cal, untuk ikut menjadi seorang pembalap mobil. Kisah itu tidak dilupakan oleh para pembuat alat peretasan Ricky Bobby. Ketika mereka memasang perangkat pendengar untuk sistem Ricky Bobby, mereka menamainya Cal.

3. Starving Weasel


Salah satu bocoran yang ada menengarai bahwa para peretas mencintai alat mata-mata mereka sehingga bahkan sudah punya nama sebelum alat itu diciptakan. Misalnya nama Starving Weasel—yang berarti musang lapar—yang termasuk dalam daftar alat peretasan masa depan yang dipilih "karena terdengar keren." Menurut pengguna dengan nama User #77010, "Hal itu sangat mungkin mengacu kepada hal-hal semisal tokoh televisi yang namanya menghibur dan situasi atau istilah dalam pekerjaan yang kemudian disamarkan sebagai nama perangkat." Tapi, Starving Weasel adalah acuan kepada lirik tengah suatu lagu 11 menit gubahan Weird Al Yankovic dalam album Albuqueque.

Menurut lirik lagunya, Wird Al masuk ke toko donat dan diceritakan bahwa donatnya habis karena diserbu "segerombolan musang lapar dan gahar." Ia membeli musang-musang itu dan mereka berhamburan ke luar dari kotak, lalu menggigiti wajahnya sehingga Weird Al kemudian berjumpa dengan wanita impiannya.

4. Maddening Whispers


Inilah salah satu bukti yang mengungkapkan bahwa peretas CIA sangat ketagihan komputer, karena Maddening Whispers mengacu kepada permainan daring "World of Warcraft." Kata Woodward, "Hampir terlalu stereotipikal, benar-benar menggambarkan seorang peretas yang doyan piza, minum bir, fiksi ilmiah, dan permainan daring." Dalam permainan itu, para pemain menjelajahi bentang alam yang sangat luas dan dipenuhi monster demi mentuntaskan tugas, sambil berinteraksi dengan para pemain lain.

Maddening Whispers adalah suatu jampi-jampi dalam permainan itu dan diserukan untuk memperlemah lawan. Sebagai alat peretas, alat itu mencoba mendapat akses jarak jauh ke suatu perangkat bernama Vanguard. Woorward belum bisa memastikan, tapi diduga berkaitan dengan sistem alarm Vanguard.

5. Snowy Owl


Beberapa alat peretasan diberi nama menurut nama burung pemangsa seperti elang botak, elang perampas, dan rajawali. Semua burung itu bisa menukik dan menyambar mangsa-mangsa mereka hampir tanpa ketahuan. Seperti burung-burung pemangsa, perangkat peretasan yang satu ini dapat mendeteksi huruf-huruf yang diketik pada papan kunci tanpa ketahuan. Ada juga versi yang tidak terlalu mengancam, yaitu Snowy Owl, yang disebut-sebut dalam bocoran Wikileaks sebagai perangkat jarak jauh untuk mengoperasikan komputer Mac.

Tapi ada juga kemungkinan bahwa pemberian namanya bukan berasal dari burung, melainkan terilhami oleh Brownie, julukan bagi kegiatan pramuka perempuan (girl scout). Di antara para anggota pramuka perempuan anggota Brownie, seorang dewasa yang dijuluki Snowy Owl bertugas membantu Brown Owl, sang kepala regu. Menurut dugaan Woodward, "Mungkin kita melihat indikasi pertama adanya keterlibatan seorang wanita."

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post