-->

Senin, 08 Oktober 2012

5 Dukungan Penting Bagi Pasangan yang Sakit Berat

author photo
Diagnosa penyakit berat seperti kanker pasti akan memengaruhi kehidupan seseorang, termasuk kehidupan bersama pasangan. Sebagian orang merasa kebingungan bagaimana caranya mendukung pasangan hidupnya yang tengah sakit, agar memiliki semangat untuk sehat kembali.




Seperti dimuat dalam Yourtango, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk memberinya motivasi dan semangat untuk melewati sakitnya.



1. Belajarlah untuk berkomunikasi dengan dokter dan orang tercinta



Bertemu dengan dokter secara teratur agar dapat mengetahui bagaimana kondisi pasangan dalam melawan penyakitnya. Saat di rumah, buatlah kebiasaan untuk mendengarkan pasangan. Bila perlu, tanyakan padanya apa yang bisa membuatnya merasa lebih nyaman. 



2. Manfaatkan semua bantuan yang tersedia



Bergabung komunitas yang mempunyai masalah serupa merupakan tempat yang tepat untuk mengelola rasa takut dan kekahwatiran yang Anda alami.



3. Lakukan satu hal pada satu waktu



Jangan mencoba melakukan banyak hal pada waktu bersamaan. Ini hanya akan mempersulit. Sebaiknya delegasikan beberapa tanggung jawab kepada orang lain.

4. Berpikir positif dan selalu berharap yang terbaik



Tidak mungkin memprediksi masa depan, namun sikap positif dan optimis akan mengurangi kekhawatiran. Jangan pernah pula meremehkan kekuatan doa, yang menghilangkan takut sekaligus memberi motivasi. 



5. Fokus pada hal-hal baik dalam hidupnya

Ingatkan pasangan pada hal-hal baik yang terjadi pada hidupnya. Ini akan membantunya fokus pada hal positif, bukan pada penyakitnya.


Jika Anda masih kesulitan, ada baiknya mencari jasa seorang konselor yang dapat mengarahkan Anda dan pasangan pada arah yang benar.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post