-->

Rabu, 04 Desember 2013

7 Kota Terbaik untuk Liburan Natal & Tahun Baru

author photo
Beberapa destinasi memang dianugerahi kecantikan maksimal saat musim dingin. Inilah yang membuat mereka didatangi untuk libur akhir tahun. Berikut 7 kota terbaik untuk Natal dan Tahun Baru. Di bawah ini adalah kota-kota cantik yang bisa jadi pilihan untuk melewati Natal dan menyambut Tahun Baru:

1. Praha, Ceko


White Christmas menjadi satu bentuk Natal sempurna. Nah, Anda bisa mendapatkan momen seperti itu di Praha, Ceko. Saat musim dingin, seluruh bangunan di kota ini diselimuti salju, disempurnakan dengan jalan kecil dengan kerlip lampu.

Praha jadi potret sempurna untuk melewati Natal dan Tahun Baru dengan cukup tenang karena tidak banyak wisatawan yang melirik kota ini. Padahal, Praha sedang cantik-cantiknya saat musim dingin seperti ini. Nikmati malam hangat di kafe sambil menyeruput minuman panas dan mengobrol dengan keluarga atau orang terkasih. Tak lupa, keliling kota dan rasakan kentalnya nuansa Natal yang berselimut salju!

2. Salzburg, Austria


Salah satu hal khas dari Natal di luar negeri adalah pasar Natal. Salzburg di Austria punya pasar tradisional yang padat dan seru untuk dijelajahi. Apalagi, dengan nyanyian Natal sebagai latar belakang yang mudah didengar di antero kota.

Pasar utama di kota ini ada di belakang Benteng Hohensalzburg. Namun jika Anda ingin berburu kuliner maka pasar yang ada di Mirabell Square adalah tmpat yang tepat. Berkeliling kota sambil belanja pada malam hari adalah kegiatan paling tepat di sini.

3. Tromso, Norwegia


Alasan utama kenapa kota ini masuk dalam daftar ini adalah karena Tromso disebut sebagai ibukota Artik. Bayangkan betapa cantiknya kota ini pada saat musim dingin. Tromso juga dikenal sebagai kota tercantik di Norway dan salah satu kota terbaik untuk melihat Aurora.

Kota yang terkenal dengan kuliner kerangnya itu juga memiliki beberapa museum menarik. Beberapa di antaranya adalah Polar Museum yang berisi sejarah ekspedisi Artik dan Tromso Museum yang terkenal dengan pameran Sami.

4. Amsterdam, Belanda


Kadang, keramaian di sebuah kota menjadi daya tarik tersendiri untuk wisatawan. Seperti kota yang satu ini. Amsterdam di Belanda menjadi salah satu kota favorit untuk melewati Natal dan menyambut Tahun Baru.

Pasar malam dan jalan yang diselimuti salju dan lampu warna hangat merupakan dua hal yang paling menarik di sana. Ditambah, banyak penampilan Natal seperti nyanyian Natal, sirkus dan lainnya. Bagi para pecinta museum, mengunjungi museum saat musim dingin adalah waktu terbaik. Karena pada saat itu museum sepi, jadi, berkelilinglah sepuasnya seakan itu milik Anda.

5. Nagano, Jepang


Salah satu tempat pas untuk bermain ski saat musim dingin di Asia adalah Jepang. Kota Nagano di Jepang baru saja menjadi tuan rumah dari Olimpiade Musim Dingin.

Jepang yang terkenal dengan Onsennya juga sangat menarik untuk didatangi saat musim dingin. Berendam di air panas yang nyaman sambil memandangi salju di luar sana, mantap! Musim dingin juga jadi waktu sempurna untuk mendatangi kuil-kuil di jepang. Bangunan kuil yang tertutup salju menampilkan pemandangan lain yang tak kalah magis.

6. Berlin, Jerman


Satu lagi kota yang berlimpah pasar Natal yaitu Berlin di Jerman. Siapkan kaki Anda untuk menjelajahi pasar-pasar malam di sana. Siapkan pula perut Anda untuk mencicipi ragam kuliner yang menggoyang lidah.

Karena setidaknya ada 60 pasar Natal yang digelar di kota ini. Beragam barang yang dijual juga sangat potensial untuk dijadikan oleh-oleh unik untuk sahabat dan keluarga di rumah. Ada sekitar 6.500 restoran, 546 kafe dan 2.800 kedai camilan di sana. Puaskan perut dan hati Anda dengan liburan ke Berlin saat akhir tahun!

7. Edinburgh, Skotlandia


Edinburgh punya jalan beralas batu, kastil-kastil cantik dan taman kota yang menarik. Inilah yang membuat Edinburgh selalu pas didatangi sepanjang tahun. Namun, wajah lain kota ini terlihat sungguh luar biasa saat musim dingin.

Princes Street Gardens merupakan salah satu titik paling magis di kota ini. Saat musim dingin, kawasan ini jadi lebih hidup dengan adanya area untuk bermain ice skating, pohon Natal memukau dan bianglala. Semua ini disempurnakan dengan pemandangan kastil di belakang taman. Di ujung kota, ada Arthur's Seat yang jadi tempat sempurna untuk menikmati kelap kelip kota dari kejauhan.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post