-->

Sabtu, 24 Desember 2016

Ini Ritual Tahun Baru Yang 'Gak Biasa' Dilakukan di Negara Lain

author photo

Tahun baru kurang dua minggu lagi. Sudahkah kamu menyiapkan pesta atau perayaan tertentu untuk menyambut tahun 2017 nanti? Yang jelas sebagian orang di Indonesia masih ada yang menghabiskan malam tahun baru dengan tidur. Nah, kalau kamu yang mana?

Ternyata perayaan menyambut tahun baru di dunia berbeda-beda lho. Mulai dari merayakan dengan karnaval hingga merayakan dengan memakan santapan tertentu. Perayaan unik ini memang terjadi di negara tertentu saja tapi siapa tahu kamu jadi terinspirasi untuk melakukannya juga kan?

1. Makan 12 Anggur pada tengah malam

Di Spanyol malam pergantian tahun dirayakan dengan sesuatu yang unik. Mereka akan berlomba-lomba menghabiskan 12 butir anggur pada tengah malam dengan cepat. Tiap butir melambangkan angka yang ditunjuk jarum jam. Masyarakat Spanyol percaya bahwa siapa yang menghabiskan anggur paling cepat dalam satu tahun ke depan akan senantiasa mendapatkan keberuntungan.

2. Berenang Bersama Beruang Salju

Kedengarannya aneh ya? Tapi tradisi ini sudah dilakukan beberapa tahun belakangan oleh warga Amerika Serikat. Sebanyak ratusan orang akan berkumpul pada tanggal 1 Januari di Kepulauan Coney, Brooklyn, Amerika Serikat. Lalu orang-orang ini akan berenang di perairan yang dingin bersama maskot beruang salju. Pasti kamu baru dengar yang satu ini kan?

3. Menerima Silvesterchlausen Sebagai tamu

Di Swiss, sekelompok pria berkostum tradisional dengan warna mencolok akan mengunjungi rumah-rumah. Mereka bahkan rela berjalan berkilometer dari satu pertanian ke pertanian lainnya untuk mengucapkan selamat tahun baru pada setiap yang mereka temui di jalan. Wah hebat banget ya?

4. Menjadi vegetarian dalam sehari

Orang-orang Ceko memiliki tradisi khusus yang dilakukan di setiap penyambutan tahun baru. Ketika mereka mengadakan makan malam perayaan tahun baru, maka mereka sebisa mungkin menghindari hidangan berbahan daging. Hidangan yang disajikan harus tidak mengandung daging. Unik ya?

5. Makan sepotong kue besar lalu membanting piring

Di Denmark, perayaan Tahun Baru akan diawali dengan makan malam. Di akhir makan malam, mereka akan menyantap Kansekage, kue berbentuk kerucut yang dihiasi dengan biskuit pedas dan bendera. Keesokan harinya, pada tanggal 1 Januari orang-orang Denmark akan melempar piring atau gelas di depan pintu tetangganya. Ritual ini dilakukan agar mereka dapat memiliki banyak teman di tahun berikutnya.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post