-->

Minggu, 29 Januari 2017

Ini 5 Warung Soto Paling Lezat di Yogyakarta

author photo
Tamoranews.com - Berlibur ke Yogyakarta tidak afdol rasanya tanpa mencicipi Gudeg. Ya, makanan khas kota pelajar itu sudah sangat terkenal. Tapi, ada juga sajian favorit sarapan di sana.

Adalah soto, makanan berkuah yang selain mengenyangkan juga menyegarkan. Nah, di sana ada 5 warung soto terbaik tersebut. Apa saja?

1. Soto Kadipiro


Kuliner legendaris di Yogyakarta ini sudah ada sejak 1912. Saat ini Kadipiro memiliki empat cabang yang tersebar di sepanjang Jalan Wates.

Jika dilihat, semangkuk Soto Kadipiro tidak jauh berbeda dengan tampilan biaanya, yaitu kuah kaldu bening berisi kol, dan ayam kampung goreng suwir. Tapi di sini, semakin sedap dengan potongan lenthik dalam penyajian. Bahkan rasa gorengan, sate, jeroan, hingga kerupuknya sudah khas di sana.

2. Soto Pak Dalbe


Kuah sotonya bening agak kecoklatan memang paling segar buat sarapan. Warung soto yang ada sejak 1988 ini terletak di emperan Jalan Sudirman. Berada di pusat kota, membuat warung soto ini selau ramai didatangi para pekerja kantoran.

Di Soto Pak Dalbe, suiran daging ayam kampungnya gurih, empuk, dan banyak!

3. Soto Bathok Mbah Katro


Sesuai dengan namanya, di sini Anda akan merasakan lezatnya soto yang disajikan menggunakan mangkuk dari tempurung kelapa (bathok). Tak hanya penyajiannya yang unik, rasa dari soto daging sapinya juga enak. Segar dan tidak berlemak.

Meski disajikan hanya dengan mangkuk dari bathok kelapa, tapi menyantap satu porsi sudah membuat Anda terasa kenyang.

4. Soto Pak Marto


Soto Pak Marto sudah berdiri sejak 1960. Soto ini memiliki ciri khas kuahnya yang bening ditambah irisan tomat. Menariknya babat sapi di soto ini dibumbui manis mirip bumbu bacem.

Berada di Jalan Jendral S Parman no 44, Yogyakarta, di dekat Taman Sari membuat Soto Pak Marto tak pernah sepi pengunjung.

5. Soto Djiancuk


Soto Djancuk merupakan soto khas Blitar yang disajikan di Yogya. Berdiri sejak 2000 membuat soto ini memiliki cita rasa yang khas dengan irisan dagingnya yang lembut dengan aroma merica yang kuat. Penasaran mencobanya? Datang saja Dusun Sonopakis, Kasihan, Bantul.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post