-->

Jumat, 03 Februari 2017

Wow, Ternyata Ikan Terkecil di Dunia Ada di Indonesia!

author photo
Ikan terkecil di dunia (Seriouslyfish.com) ©2017 Tamoranews

Tamoranews.com - Setelah memiliki primata terkecil di dunia, Indonesia ternyata fauna dengan kategori sama yang lainnya. Ya, ada ikan terkecil di dunia yang ditemukan rawa-rawa pulau Indonesia.

Hewan yang ditemukan di rawa tanah gambut Pulau Sumatera pada 2005 itu merupakan ikan dari genus Paedocypris progenetica. Laman BBC.co.uk menjelaskan, ikan pada usia dewasa panjangnya hanya 7,9 milimeter untuk betina dan jantan rata-rata 9,8 milimeter.

Setelah memiliki primata terkecil di dunia, Indonesia ternyata fauna dengan kategori sama yang lainnya. Ya, ada ikan terkecil di dunia yang ditemukan rawa-rawa pulau Indonesia.


Hewan yang ditemukan di rawa tanah gambut Pulau Sumatera pada 2005 itu merupakan ikan dari genus Paedocypris progenetica. Laman BBC.co.uk menjelaskan, ikan pada usia dewasa panjangnya hanya 7,9 milimeter untuk betina dan jantan rata-rata 9,8 milimeter.

Uniknya lagi, tubuh ikan itu memanjang dan tembus pandang alias transparan. Kepalanya juga tidak terlindung oleh tengkorak dan betinanya, hanya mampu menghasilkan beberapa indung telur saja.

Jimmy B. Oentoro dari Bunga Rampai dalam bukunya Indonesia Satu, Indonesia Beda, Indonesia Bisa terbitan Gramedia Pustaka Utama pada 2010 itu menuliskan bahwa ikan Paedocypris progenetica merupakan ikan terkecil di dunia. Bahkan ketika dewasa pun, ikan itu masih kalah besar dengan nyamuk.

Paedocypris progenetica dibandingkan dengan ukuran jari.

Meski punya kemampuan tetap hidup saat daerah dilanda kekeringan, namun dengan berlindung di genangan air terdangkal di rawa-rawa. Makanan bagi ikan genus Paedocypris sedikit, tetapi ikan yang berukuran jauh lebih kecil dari ikan kecil lainnya itu bisa bertahan dengan mengunyah plankton di dekat dasar rawa.

Akan tetapi ikan genus Paedocypris terancam manusia. Penghancuran hutan secara luas, pengeringan rawa tanah gambut untuk membuka lahan perkebunan kelapa sawit dan kebakaran hutan yang rutin terjadi merusak habitat ikan kecil ini.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post