-->

Selasa, 14 Maret 2017

6 Penemuan yang Membuat Manusia Masa Depan Makin Malas


Tamoranews.com - Setiap manusia mengalami pengalaman buruk tiap tahunnya, dalam berbagai aspek. Cuaca buruk, kurangnya bahan makanan, serta kurangnya perlindungan. Secara alamiah, manusia tentu tak akan mau untuk melaluinya lagi.

Hal ini banyak diwujudkan oleh sains, di mana para ilmuwan bekerja semaksimal mungkin untuk membuat penemuan yang menjadikan kehidupan manusia jadi lebih baik lagi. Akhirnya, hidup kita memang jauh lebih baik. Bahkan, ilmuwan makin berkembang dalam menciptakan sesuatu.

Saat ini, bahkan ilmuwan sudah tak lagi bekerja untuk menjadikan kehidupan manusia lebih baik, namun menjadikan manusia hidup enak. Manusia diberikan banyak kemudahan melalui teknologi, dan hal ini terus maju ke depan. Bukan tidak mungkin, nantinya manusia akan berhenti bergerak karena semua terbantu oleh teknologi, layaknya di film "Wall-E."

Bahkan saat ini pun sudah ada beberapa teknologi atau penemuan yang menunjang hal tersebut. Berikut beberapa teknologi yang membuat manusia di masa depan jadi malas.

1. Obat yang punya efek menyerupai olahraga

Untuk menjaga tubuh tetap sehat, kita butuh olahraga dan mengatur pola makan sehat. Semenjak olahraga sudah sangat sulit dilakukan karena kesibukan masyarakat dalam bekerja, para ilmuwan ternyata berpikiran untuk mengembangkan pil yang bisa menggantikan olahraga.

Bahkan, mereka cukup berhasil sampai saat ini. Para ilmuwan telah menganalisis sinyal dalam tubuh yang muncul ketika olahraga, dengan memindainya dengan alat canggih. Berbekal informasi ini, ilmuwan membuat 'blueprint' dari apa yang tubuh kita lakukan ketika berolahraga, dan membuat pil yang juga menghasilkan reaksi sama.

'Compound 14' adalah salah satu hasil sukses dalam pengembangan ini. Cara kerja pil ini sederhana. Yakni ketika seseorang meminum pil ini, tubuhnya akan bereaksi 'lelah,' layaknya sehabis marathon. Dengan ini, tubuh menaikkan level metabolisme yang bisa membuat proses penurunan berat badan lebih cepat.

Pil ini terbukti mampu menurunkan 5 persen berat badan dalam seminggu, tanpa perlu bergerak sedikit pun. Gambarannya, seseorang memiliki berat 90 kilogram dan meminum compound 14, dia akan punya berat 86,5 kilogram di minggu berikutnya.

2. Belanja drive-thru

Mungkin banyak orang yang berpikir bahwa untuk belanja di pasar atau hypermarket, menghabiskan banyak tenaga karena skala tempatnya yang besar. Hal ini terkadang tak diimbangi dengan jumlah yang akan dibeli.


Ternyata, hal ini juga jadi salah satu aspek yang dipikirkan oleh ilmuwan. Buktinya, seorang ilmuwan dari Rusia telah mematenkan ide toko bahan makanan secara 'drive-thru,' yang memungkinkan kita untuk belanja lewat jendela mobil. Ide ini berupa meletakkan setiap produk yang akan dijual di sebuah 'rotating belt,' sehingga kita hanya tinggal memarkir mobil dan mendapatkan yang kita butuhkan.

Ternyata hal ini sama sekali bukan hal yang tak masuk akal. Pasalnya dua perusahaan ritel raksasa Amerika Serikat, Wal-Mart dan Amazon, keduanya tertarik akan ide ini. Dalam beberapa tahun, mungkin tiap mall akan memiliki teknologi semacam ini dan pengunjung pasar dan hypermart akan makin sepi.

3. Robot yang bisa masak

Kita saat ini sudah mengenal istilah 'delivery order,' di mana kita sudah tak perlu bergerak ke mana-mana untuk mendapat makanan. Cukup menggerakkan jari dan makanan akan diantar. Namun hal tersebut adalah sebuah jasa. Dengan ide yang sama, ilmuwan menginginkan hal tersebut tak usah dilakukan manusia.

Akhirnya, ilmuwan mengembangkan robot yang mampu memasak untuk manusia, dan robot ini bisa jadi akan rilis tahun depan. Ide bagus bagi mereka yang takut tangannya terbakar ketika menggoreng telur mata sapi.

Sebuah perusahaan bernama Moley Robotics, mengembangkan sebuah 'lengan robot' yang dapat menyiapkan berbagai makanan yang kita bayangkan. Para insinyur di perusahaan tersebut membuat sebuah lengan robot yang terprogram mengikuti pergerakan pergerakan koki profesional. Lengan robot ini akan dioperasikan lewat iPhone.

Saat ini robot tersebut mampu menyiapkan 2000 jenis makanan, dan dia dapat mengunduh berbagai resep masakan dari sebuah aplikasi. Jadi jika ada sebuah menu baru yang ingin Anda coba, sang robot bisa mempelajarinya untuk Anda.



4. Sebuah enzim yang bisa mencegah gemuk

Manusia selalu bermimpi untuk bisa selalu makan enak dengan jumlah yang banyak, namun tak berpikir soal kalori yang masuk. Hal ini pula yang selalu dipikirkan oleh ilmuwan untuk dikembangkan.

Berdasarkan gagasan tersebut, ilmuwan akhirnya berhasil mengembangkan enzim yang dapat mencegah gula disimpan menjadi lemak dalam tubuh.

Normalnya, jika kita makan satu cangkir es krim dan cake, ekstra glukosa yang terdapat pada makanan tersebut akan diproses sebagai sel lemak oleh hati. Namun sebuah enzim yang bernama G3PP, membuat gula yang masuk dalam tubuh berubah menjadi gliserol, sehingga bisa langsung diekskresi oleh tubuh.

G3PP juga mampu mendetoksifikasi gula. Hal ini akan membuat gula berlebih yang seharusnya bisa merusak kemampuan tubuh memproduksi insulin, justru akan terjadi sebaliknya. Di masa depan, cake bisa sebaik sayuran. Tentu tak akan lagi dikenal istilah berolahraga jika penggunaan enzim ini telah meluas.

5. Sebuah robot yang bisa bermain dengan hewan peliharaan

Apa yang seharusnya dilakukan jika anjing kita sedang ingin bermain atau kucing kita sedang manja, namun kita sedang malas untuk bangkit? Yap, dia bisa bermain dengan sebuah mesin.

Bukan sedang dikembangkan, mesin ini bahkan telah dijual. Mesin bernama iFetch Automatic Ball Launcher ini bisa melemparkan sebuah bola ke binatang peliharaan, sehingga mesin ini sangat disukai anjing dan kucing yang masih anak-anak.

Menariknya, banyak perusahaan yang memproduksi mesin ini, dan saat ini para pemilik hewan peliharaan hanya sekedar melihat peliharaannya bermain dengan sebongkah mesin.



6. Furnitur yang dapat bergerak sendiri

Ketika selesai bekerja, kita biasanya lupa untuk merapikan kursi yang berantakan. Bagi mereka yang 'gemas' melihat hal yang tidak rapi, hal ini tentu mengganggu. Namun untuk merapikannya terkadang juga menyita energi.

Namun kini kita sudah tak perlu untuk merapikannya lagi, pasalnya sudah tercipta kursi yang bisa 'parkir' sendiri di meja dengan rapih.

Nissan, menerapkan teknologi parkir otomatis yang ada di mobilnya, ke sebuah kursi kantor. Kursi ini dilengkapi dengan sensor dan telah berhasil diuji di kantor mereka.



Dalam inovasi lain, Stanford University juga menciptakan teknologi serupa yang membuat kita bisa hidup layaknya di kisah "Beauty and the Beast," di mana furniture bisa bergerak sesuai keinginan kita.

Ilmuwan dari Universitas yang terletak di California tersebut mengembangkan satu set furniture yang dapat mengerti berbagai perintah kita. Furniture ini berupa kursi yang bisa bergerak, laci yang dapat membuka sendiri, serta tempat sampah yang bisa berjalan-jalan mencari sampah.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post