-->

Jumat, 10 Maret 2017

Oppo Pastikan Kehadiran F3 dan F3 Plus

author photo
Smartphone Oppo R9 yang akan hadir di Indonesia dengan nama F1 Plus.

Tamoranews.com - Vendor smartphone Oppo memastikan bakal merilis duo ponsel Android F3 dan F3 Plus pada akhir kuartal pertama 2017. Duet ponsel tersebut masih mengusung tagline "Selfie Expert" yang digencarkan sejak 2016 lalu.

Media Engagement Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengatakan, Oppo F3 dan F3 Plus bakal dilengkapi kamera ganda alias dual-camera pada sisi depan.

Gunanya untuk membuat tangkapan foto selfie semakin lebar. Jadi, ketika hendak selfie beramai-ramai, tak ada lagi teman yang wajahnya terpotong di layar ponsel.

"Oppo tetap berkonsentrasi pada pasar selfie. Titik beratnya adalah bagaimana membuat selfie tersebut ke arah yang lebih baik. Hadirnya dua kamera depan pada F3 Series yang fungsional untuk group selfie adalah jawaban kami," kata Aryo melalui keterangan tertulis.

Lebih lanjut, Aryo mengatakan varian yang diberi embel-embel "Plus" akan diposisikan lebih tinggi ketimbang varian standarnya. Ia juga mengklaim F3 Plus bakal lebih premium ketimbang pendahulunya, F1 Plus.

"Yang pasti layar F3 Plus lebih besar ketimbang F1 Plus," ujarnya.

Aryo masih enggan mengungkap spesifikasi lengkap dari Oppo F3 dan F3 Plus di Indonesia. Ia juga belum mengumbar kisaran harga yang dipatok beserta tanggal pasti perilisannya.

Jika jadwal perilisan pada akhir kuartal pertama tak diundur, semestinya akhir Maret ini Oppo F3 dan F3 Plus sudah bisa dikenali wujudnya.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post